Satpol PP Buol Miliki Tim Pengusung Jenazah COVID-19

    Satpol PP Buol Miliki Tim Pengusung Jenazah COVID-19

    BUOL - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Buol, Provinsi Sulawesi Tengah miliki tim untuk membantu pemakaman dan pengusungan jenazah COVID-19.

    Kepala Bidang Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat (Kabid Trantibum) Satpol PP Kabupaten Buol Heris Nasrun Kadir SE mengatakan pemakaman jenazah COVID-19 oleh Satpol PP juga dilakukan dengan alat pelindung diri (APD) sesuai protokol kesehatan.

    "Ini adalah bentuk keterpaduan, Satpol PP berinisiatif membentuk tim untuk back up, pasien COVID-19 yang meninggal. Jadi kami bersama-sama membantu, "katanya, Senin (05/04/2021).

    Heris menambahkan, ada sekitar 18 personil yang tergabung dalam tim pemakaman atau pengusung jenazah. Tim tersebut merupakan petugas yang sudah di SK kan.

    "8 orang sebagai pengusung dan mengangkat sampai ke liang lahat, 10 orang untuk pengamanan atau sterilisasi setelah pemakaman, " terangnya. 

    Selanjutnya kata Heris, untuk menjadi petugas pemakaman jenazah merupakan panggilan hidup. Dengan demikian, tidak semua anggota Satpol PP bisa bergabung. 

    "Kami sifatnya hanya back up saja, siap membantu.Dalam pelaksanaan pemakaman Protokol covid - 19 tersebut di lakukan pengamanan baik terbuka maupun tertutup oleh personil, " pungkasnya****

    Basri Djulunau

    Basri Djulunau

    Artikel Sebelumnya

    Sat Samapta Polres Buol, Antisipasi Aksi...

    Artikel Berikutnya

    MI Al-Ikhlas Lore Utara Miniatur Keberagaman...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami