Rahmat Salakea
Rahmat Salakea
  • May 8, 2021
  • 2704

Kapolres Buol Cek Pos Pam Ketupat Tinombala di Wilayah Perbatasan Buol - Tolitoli

BUOL-Kapolres Buol AKBP Dieno Hendro Widodo, S.I.K., melakukan pengecekan pos pengamanan (Pos Pam) diperbatasan  antara Kabupaten Buol dan Toli-toli Propinsi Sulawesi Tengah. Pengecekan didampingi oleh Kabag Ops AKP Reky PH. Moniung, Kabag Ren AKP Made Windia, S.H., Kasat Lantas AKP Edi Hafel, S.H. dan Kasat Intel Iptu Jepri Simatupang.

Pos Pam Ketupat Tinombala 2021 selain ditempati personil Polres Buol dan jajaran juga di tempati oleh beberapa instansi diantaranya anggota TNI-AD 1305-BT, Dinas Perhubungan, Sat Pol-PP dan Dinas Kesehatan yang aktif melakukan pemeriksaan terhadap pengendara yang melewati jalan trans sulawesi di perbatasan Lakuan Buol-Tolitoli Propinsi Sulawesi Tengah.

Kapolres Buol AKBP Dieno Hendro Widodo bersama menyampaikan ucapan terima kasih kepada rekan-rekan sekalian yang telah melaksanakan tugas diperbatasan Buol-Tolitoli yang merupakan wilayah Aglomerasi, untuk melaksanakan pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1442 H.

Dalam kunjungan tersebut perwira menengah dengan pangkat dua melati ini juga menegaskan, agar petugas yang ada di Pos Pam memberikan himbauan-himbauan kepada masyarakat sekitar untuk tidak mudik pada saat lebaran dan selalu mempedomani protokol kesehatan selama perayaan hari Raya Idul Fitri. Apabila masih ada masyarakat yang nekat untuk mudik agar di cegah sejak awal. Bagi masyarakat yang akan melintas di pospam perbatasan Buol (SULTENG) - Gorontalo Utara (GORONTALO) akan diputar balik sedangkan bagi kendaraan distribusi logistik maupun emergency harus dilengkapi surat tugas maupun keterangan rapid anti gen baru bisa melintas.

"Kami menghimbau kepada masyarakat untuk sementara waktu agar tidak melakukan mudik dulu sesuai surat edaran Kepala Satuan Tugas Nomor 13 Tahun 2021 tentang larangan mudik dalam pengendalian covid-19 terhitung mulai tanggal 6 sampai dengan 17 Mei 2021, "kata Kapolres Buol AKBP Dieno Hendro Widodo.***

Bagikan :

Berita terkait

MENU